PENERAPAN ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN TEHNIK FINGER HOLD UNTUK MENGATASI NYERI AKUT PADA LANSIA DISPEPSIA DI RUANG NURI RUMAH SAKIT H.M RABAIN MUARA ENIM TAHUN 2024

RADHIATONNISYA, R (2024) PENERAPAN ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN TEHNIK FINGER HOLD UNTUK MENGATASI NYERI AKUT PADA LANSIA DISPEPSIA DI RUANG NURI RUMAH SAKIT H.M RABAIN MUARA ENIM TAHUN 2024. Other thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Husada.

[thumbnail of KIAN atun Lengkap-1.docx] Text
KIAN atun Lengkap-1.docx
Restricted to Repository staff only

Download (978kB)

Abstract

ABSTRAK

Penyakit dispepsia didominasi dengan rasa tidak nyaman nyeri yang dirasakan. Rasa tidak nyaman nyeri dapat diatasi dengan terapi komplementer berupa terapi Finger Hold. Finger hold (tehnik menggenggam jari) merupakan salah satu tehnik jin shin Jyatsu. Tehnik ini adalah suatu seni dengan menggunakan pernafasan dan sentuhan tangan yang sederhana untuk membuat energi yang ada di dalam tubuh menjadi seimbang.Tujuan penelitian ini untuk menerapkan tehnik Finger Hold untuk mengatasi nyeri akut pada Lansia Dispepsia di Ruang Nuri RSUD H.M Rabain Muara Enim Tahun 2024
Hasil penelitian didapatkan data subjektif berupa klien mengeluh nyeri ulu hati disertai mual dan muntah, klien mengatakan nyeri yang dirasakan hilang timbul dengan skala nyeri 7 dan rasa seperti tertusuk-tusuk, klien mengatakan tidak nafsu makan, jika makan sering tidak habis, makanan terasa hambar dan berat badan sebelum sakit 60 kg. Sedangkan data objektif yang didapat yaitu klien tampak meringis, skala nyeri 7, TD 140/90 mmHg, RR 22 x/menit, Nadi 80 x/menit, Temp 37,5 oC, klien tampak muntah, konjungtiva anemis, turgor kulit baik, makanan klien tampak bersisa banyak, klien tampak pucat BB saat ini 58 kg. Hanya terdapat 3 diagnosa yang sesuai dengan kondisi klien, Intervensi yang dibuat sesuai dengan standar SLKI, implementasi keperawatan yang dilakukan sudah sesuai dengan intervensi yang dibuat mengacu pada standar SLKI. Masalah keperawatan nyeri akut, hypovolemia dan deficit nutrisi teratasi pada hari ketiga perawatan tanggal 24 juni 2024
Disarankan bagi RSUD dr. H.M Rabain Muara Enim dapat memperbanyak informasi terkait terapi finger hold untuk mengatasi masalah nyeri dengan media poster atau leaflet, sehingga pasien dan keluarganya dapat mengtahui tentang cara mengurangi nyeri dengan menerapkan terapi finger hold ini dirumah.

Kata Kunci: Finger Hold, Nyeri, Dispepsia

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: PROGRAM STUDI PROFESI KEPERAWATAN (NERS)
Depositing User: Unnamed user with email info@binahusada.ac.id
Date Deposited: 17 Dec 2024 03:32
Last Modified: 17 Dec 2024 03:32
URI: http://rama.binahusada.ac.id:81/id/eprint/1906

Actions (login required)

View Item
View Item